HALAL BIHALAL KELUARGA D3 TEKNIK TELEKOMUNIKASI

Program studi D3 Teknik Telekomunikasi telah mengadakan acara Halal Bihalal pada Jumat (21/06/2019) kemarin. Acara ini diikuti oleh lintas angkatan, yaitu angkatan 2016, 2017 dan 2018. Beberapa dosen yang menghadiri acara ini yaitu Bapak Muntaqo Alfin Amanaf, S.ST., M.T, Bapak Eka Setia Nugraha, S.T.,M.T, Bapak Syariful Ikhwan,S.T.,M.T, Ibu Yosy Rahmawati, S.ST., M.T, dan Ibu Nurlaili, S.Pd.,M.Pd.

Acara Halal Bihalal dan Sharing Keprodian

Acara halal bihalal ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh saudara M. Zidan. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan sekaligus sharing keprodian. Sambutan yang pertama dari Kaprodi D3 Teknik Telekomunikasi, Bapak Muntaqo Alfin Amanaf ,S.ST.,M.T. dalam sambutannya beliau menyampaikan acara halal bihalal ini tidak hanya sebagai acara untuk bermaaf-maafan saja tetapi juga untuk menyambung tali silaturahim antara mahasiswa dengan dosen dan antar mahasiswa dari 3 angkatan. Kemudian dilanjutkan dengan perkenalan dari Ibu Nurlaili, S.Pd.,M.Pd, karena beliau merupakan dosen baru IT Telkom Purwokerto mengampu mata kuliah Matematika 1 dan Matematika 2 di Program Studi D3 Teknik Telekomunikasi.

Dosen yang menghadiri acara halal bihalal

Pak manaf juga mempersilahkan kepada angkatan 2016 jika ada yang ingin menyampaikan saran, pesan kepada angkatan 2017 dan 2018. Setelah sambutan dan sharing keprodian, acara selanjutnya yaitu halal-bihalal . Dengan membentuk formasi lingkaran dosen dan mahasiswa saling bersalam-salaman.

Mahasiswa dan Dosen bersalam-salaman

Kemudian acara diakhiri dengan foto bersama.

Foto Bersama

 

Related Post