Serah Terima Jabatan HMDT 2018/2019

Peserta Sertijab HMDT 2018/2019

Pada hari Jumat tanggal 2 Februari 2018, pengurus baru HMDT V masa bakti 2018/2019 mengikuti prosesi Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang bertempat di Aula IT Telkom Purwokerto. Acara Sertijab berlangsung dengan dihadiri oleh Kaprodi D3 Teknik Telekomunikasi, Pak Eka Setya Nugraha, ST., M.T., Sekretaris Prodi D3 Teknik Telekomunikasi, Bapak Muntaqo Alfin Amanaf, S.ST.,M.T., serta salah satu dosen dari prodi D3 Teknik Telekomunikasi yaitu Bapak Danny Kurnianto, S.T.,M.Eng. Selain itu, beberapa perwakilan dari Himpunan Mahasiswa lain turut hadir, antara lain perwakilan HMIF (HIMA Informatika) dan HMTT (HIMA S1 Teknik Telekomunikasi).

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya lalu dilanjutkan dengan sambutan dari Kaprodi D3 Teknik Telekomunikasi, Bapak Eka Setya Nugraha. Beliau menyampaikan tentang pentingnya berpartisipasi dalam HMDT yang dikaitkan dengan Visi dari Prodi D3 Teknik Telekomunikasi yaitu menjadi Program Studi yang unggul di tahun 2020.

Sambutan berikutnya disampaikan oleh ketua HMDT periode sebelumnya, yaitu Anang Dwi Prakoso. Anang memaparkan program-program kerja yang telah terlaskana selama masa jabatannya, beberapa diantaranya adalah Pengabdian Masyarakat di Panti Asuhan, Workshop, dan yang terbaru adalah Protel (Pride Of Telco) atau ospek jurusan yang merupakan wujud kerjasama antara HMDT dan HMTT. Ia juga berpesan kepada pengurus HMDT yang baru untuk tetap menjaga rasa kekeluargaan dan menjalankan kepenguruan sebaik mungkin dan menjadi pengurus yang lebih baik dari kepengurusan sebelumnya.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan SK yang dibacakan oleh Kaprodi D3 Teknik Telekomunikasi. Peserta sertijab membacakan janji HMDT yang dipimpin oleh ketua HMDT V, Armanda Suryaningrat. Serah Terima Jabatan dilaksanakan dengan penyerahan bendera HMDT secara simbolis dari Ketua HMDT IV (Anang Dwi Prakoso) kepada Ketua HMDT V (Armanda Suryaningrat).

Sambutan Ketua HMDT V, Armanda Suryaningrat

Ketua HMDT V juga memberikan sambutan. “Saya harap semoga HMDT menjadi lebih baik kedepannya, dan untuk mahasiswa pasif serta keluarga D3 dapat ikut membantu membuat D3 Teknik Telekomunikai menjadi lebih baik,” ucap Armanda saat memberikan sambutan.

Setelah rangkaian acara sertijab selesai, acara selanjutnya adalah foto bersama dengan Kaprodi dan dosen-dosen D3 Teknik Telekomunikasi yang hadir dalam acara tersebut, dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Kaprodi D3 Teknik Telekomunikasi, Bapak Eka Setya Nugraha S.T., M.T.(za)

Related Post