Solder 5.0 “Build Conectivity In The Pandemic and Continue To Grow For A Better Future”

Sabtu(30/10), Himpunan Mahasiswa D3 Teknik Telekomunikasi telah melaksanakan Solder 5.0 (Solidarity of Diploma of Engineer) yang merupakan acara tahunan yang diselenggarakan sebagai pengenalan Program Studi D3 Teknik Telekomunikasi kepada mahasiswa baru D3 Teknik Telekomunikasi. Tema yang diusung pada acara Solder kali ini yaitu “Build Conectivity In The Pandemic and Continue To Grow For A Better Future”. Acara Solder 5.0 kali ini dilakukan secara online atau daring dikarenakan adanya pandemik Covid-19 dan dihadiri oleh Kaprodi D3 Teknik Telekomunikasi yaitu Bapak Muntaqo Alfin Amanaf, S.ST., M.T juga dosen-dosen dari program studi D3 Teknik Telekomunikasi.

Sesi Pematerian mengenai Kepemimpinan oleh Dr. Irwan, S.T., M. M

Acara dimulai dengan pembukaan yang dipandu oleh MC, setelah itu dilanjutkan dengan sambutan dari Kaprodi D3 Teknik Telekomunikasi dan Ketua Himpunan D3 Teknik Telekomunikasi Periode 2020/2021. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan pemberian materi oleh beberapa pemateri yang sudah ditentukan oleh panitia Solder 5.0.

Sharing session bersama Mahasiswa Berprestasi

Sesi pematerian berupa materi mengenai kepemimpinan yang diberikan oleh Dr. Irwan, S.T., M. M, pada sesi tersebut pemateri menjelaskan mengenai pentingnya kepemimpinan untuk diri sendiri dan juga dapat diterapkan pada sebuah organisasi. Sesi berikutnya yaitu sharing Session bersama Mahasiswa Berprestasi yaitu Erika Lety Istikhomah yang dipandu oleh Eka Setia Nugraha, M.T. selaku dosen D3 Teknik Telekomunikasi.

Pengenalan Laboratorium oleh Para Laboran

Selain pematerian mengenai kepemimpinan dan sharing sesion bersama mahasiswa berprestasi, dalam acara solder kali ini juga terdapat sesi pengenalan Laboratorium yang dikenalkan langsung oleh para laboran dari masing-masing lab pada Fakultas Teknik Telekomunikasi dan Elektro. Terdapat 3 Laboran yang hadir pada acara tersebut yaitu Laboran Lab TETD, Laboran Lab PSD, dan Laboran Lab Switching. Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi ngobamni atau ngobrol bareng alumni, dalam sesi tersebut panitia mengundang alumni D3 Teknik Telekomunikasi yaitu Mas Deka Nanda Fadhilah, A. Md.

Sharing Alumni bersama Deka Nanda Fadhilah, A. Md.

Mendekati acara berakhir, diadakan sharing session bersama pengurus HMDT Periode 2020/2021, quiz dan juga pemutaran video penugasan yang sudah dipilih oleh panitia. Acara ditutup dengan penampilan dari panitia berupa Dance dan Live Accoustic.

Related Post